Perkuat singergitas, Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Komunikasi dan Informasi Universitas Garut inisiasi Memorandum of Agreement (MoA) dan Focus Group Discussion bersama dengan Disparbud Garut dengan tema Peran Mahasiswa Ilmu Komunikasi Dalam Mendukung Pembangunan Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Di Kabupaten Garut bertempat di Aula D FKominfo Uniga, Rabu (06-11-2024).
Kegiatan yg dibuka langsung oleh Dekan FKominfo UNIGA, Prof. Dr. Hj. Ummu Salamah, M.S., dimulai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Fakultas Komunikasi dan Informasi UNIGA dengan Disparbud Garut. MoA ini bertujuan untuk membangun kemitraan yang lebih erat dalam upaya mengembangkan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di Garut, dengan melibatkan mahasiswa sebagai agen perubahan yang kreatif dan inovatif.
Setelah penandatanganan MoA, acara dilanjutkan dengan FGD yang membahas topik penting mengenai peran mahasiswa dalam sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kabupaten Garut. Dan bertindak sebagai narasumber adalah Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Disparbud Garut, Dr. Aam Pathulloh, S.I.P., M.Si., M.I.Kom.
Diskusi berlangsung sangat interaktif, dengan peserta yang terdiri dari mahasiswa, dosen, dan perwakilan Disparbud Garut. Pembahasan utama adalah bagaimana mahasiswa Ilmu Komunikasi dapat berkontribusi dalam pembangunan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang berkelanjutan di Garut, melalui berbagai media komunikasi, pemasaran digital, serta promosi budaya dan wisata lokal yang dapat meningkatkan perekonomian daerah.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terjalin hubungan yang lebih kuat antara dunia akademik dan industri pariwisata, serta memberikan pemahaman lebih mendalam kepada mahasiswa mengenai pentingnya peran mereka dalam mendukung pembangunan daerah. Selain itu, kegiatan ini menjadi platform untuk mengembangkan ide-ide kreatif mahasiswa dalam mendorong pariwisata dan ekonomi kreatif yang berorientasi pada kearifan lokal dan keberlanjutan.